Tiga cara yang diajarkan Rasulullah saw agar selamat dari fitnah dajjal | perlu tahu

Tiga cara agar selamat dari fitnah dajjal-Dajjal merupakan seorang kafir dan jahat, pembawa fiynah (ujian) terbesar dan tak ada ujian terbesar selain itu. Dan dajjal ini akan keluar disaat menjelang kiamat serta termasuk kedalam ciri-ciri kiamat kubro.

Lalu, bisakah kita selamat dari fitnah dajjal tersebut ? 
Bisa, kita bisa selamat dari fitnah dajjal jika melakukan tiga cara berikut ini !

tiga cara agar terhindar dari fitnah dajjal

Tiga cara yang diajarkan Rasulullah saw agar selamat dari fitnah dajjal | perlu tahu


1. Membaca doa sebelum salam

Adapun doa yang dibaca adalah sebagai berikut ini :

للَّهُمَّ إِنِّى أَعُوذُ بِكَ مِنْ عَذَابِ جَهَنَّمَ وَمِنْ عَذَابِ الْقَبْرِ وَمِنْ فِتْنَةِ الْمَحْيَا وَالْمَمَاتِ وَمِنْ شَرِّ فِتْنَةِ الْمَسِيحِ الدَّجَّالِ

"Allahumma innii a'udzubika min 'adzabi jahnnam wamin 'adzabil qobri wamin fitnatil mahya walmamati wamin syari fitnatil masihid dajjal".

Artinya : Ya Allah, aku meminta perlindungan kepadamu dari siksa jahannam, dari siksa kubur, dari fitnah hidup dan mati, dan dari kejelekan fitnah al-masih ad-dajjal.

Sebagaimana telah diterangkan Rasulullah shalallhu 'alaihi wasallam.

Dari Abu Hurairah ra., Rasulullah shalallahu 'alaihi wasallam bersabda :
Jika salah seorang dari kalian melakukan tasyahud mintalah perlindungan kepada Allah diempat perkara : Ya Allah, aku minta perlindungan kepadamu dari siksa jahannam, dari siksa kubur, dari fitnah hidup dan mati, dan dari kejelekan fitnah al-masihid dajjal. (HR. Muslim no.588)

2. Hafal 10 ayat pertama surah al-kahfi

Nabi shalalallhu 'alaihi wasallam memerintahkan umatnya untuk membaca surah al-kahfi dan menghafalkan sepuluh ayat pertama surah al-kahfi agar terhindar dari fitnah dajjal.

Dari Abu Darda', ia berkata bahwa Nabi shalallahu 'alaihi wasllam bersabda :

مَنْ حَفِظَ عَشْرَ آيَاتٍ مِنْ أَوَّلِ سُورَةِ الْكَهْفِ عُصِمَ مِنَ الدَّجَّالِ

Artinya : Barang siapa menghafal sepuluh ayat pertama surat Al-Kahfi, maka ia akan terlindung dari fitanah Dajjal. (HR.Muslim no.809

3. Baca surah al-kahfi setiap malam jum'at

Rasulullah shalallhu 'alaihi wasallam memerintahkan untuk membaca surah al-kahfi, khususnya pada malam jum'at agar kita terbebas dari kejahatan fitnah dajjal :

Dalam hadits dari Abu Sa'id Al khudri dijelaskan :

مَنْ قَرَأَ سُورَةَ الْكَهْفِ لَيْلَةَ الْجُمُعَةِ أَضَاءَ لَهُ مِنَ النُّورِ فِيمَا بَيْنَهُ وَبَيْنَ الْبَيْتِ الْعَتِيقِ

Artinya : Barang siapa yang membaca surah al-kahfi pada malam jum'at, dia akan disinari cahaya antara dia dan ka'bah. (HR. Ad- Darimi)

Ketetapan Allah pastilah nyata dan terjadi, dan Dajjal merupakan salah satu dari yang ditetapakan Allah akan muncul menjelang kiamat. Maka kita haru perbanyak berdoa kepada Allah agar terhindar dari kejahatan-kejahatab yang dilakukan oleh Dajjal.

Itulah beberapa cara yang diajarkan Rasulullah saw agar kita dapat selamat dari kejahatan fitnah al-masihid dajjal.

0 komentar